KARAWANG-Info – Bahagia dan sukacita, wajah-wajah itu terlihat mewarnai kegiatan Wisuda mahasiswa dan mahasiswi STIMIK Pamitran Karawang, Kamis pagi (27/12) di Hotel Swiss Belinn Karawang. Kegiatan itu sendiri merupakan yang ke 14 kalinya dilakukan kampung tersebut. “Pastinya bangga dan senang ketika sudah diwisuda,” Ucap Acacio Pereira, dia resmi menyandang gelar SKom, kemarin, kepada Radar
KARAWANG, RAKA – Bahagia dan sukacita, wajah-wajah itu terlihat mewarnai kegiatan Wisuda mahasiswa dan mahasiswi STIMIK Pamitran Karawang, Kamis pagi (27/12) di Hotel Swiss Belinn Karawang. Kegiatan itu sendiri merupakan yang ke 14 kalinya dilakukan kampung tersebut. “Pastinya bangga dan senang ketika sudah diwisuda,” Ucap Acacio Pereira, dia resmi menyandang gelar SKom, kemarin, kepada Radar Karawang.
Tidak mudah mendapatkan gelar sarjana, tuturnya, karena harus menuntaskan tahapan administrasi yang sudah menjadi syarat ketentuan perguruan tinggi. Salah satunya mengikuti proses perkulianan selama empat tahun dan membuat skripsi.
Setiap pertemuan, katanya, pasti ada perpisahan. Seperti berlangsung saat itu, setelah empat tahun bersama menimbah ilmu, Acacio harus berpisah dengan teman dan dosen-dosennya. “Mulai sekarang kita akan membuka jalan masing-masing,” ucapnya.
Mahasiswa lainya, Ipah Rahayu menyampaikan, merasa bahagia dan bangga karena telah berhasil menuntaskan kuliah, sehingga bisa mendapatkan gelar sarjana. “Bahagia sekali ketika sudah dinyatakan lulus. Soalnya perjuangan yang saya lakukan ketika kuliah membuahkan hasil bisa mendapatkan gelar Sarjana Komunikasi,” katanya.
Ia mengaku, ingin menjadi orang bermanfaat untuk banyak orang, dan mengamalkan ilmu yang sudah didapatkan selama dibangku kuliah. “Insyaallah, ilmu yang saya dapatkan akan saya abdikan kepada masyarakat sehingga saya bisa jadi manusia yang bermanfaat,” akunya. (acu)